Selasa, 22 Mei 2012

Rektor Didemo Dituntut Mundur

Malang Raya | Jatimnet - Dunia pendidikan tercoreng oleh ulah seorang Rektor. Universitas Kanjuruan Malang (Unikama) Kemarin selasa (22/5), di Demo dengan mahasiswanya menuntut Hadi Sriwiyana turun dari jabatannya sebagai Rektor di Universitas tersebut.
    Lantaran sang rektor diduga tidak 'fair' dengan manajemen keuangan kampus, terlebih keuangan paska sarjana (S2) tidak pernah disetor sejak tahun 2002. Aksi demo mahasiswa ini sebelumnya dilakukan, pada Rabu (16/5).
    Karena merasa kecewa mengajak berdialok dengan rektor ditolak. Dalam aksinya mahasiswa di halaman kampus, mereka menyegel gedung Rektorat dengan kayu dipaku ke pintu masuk gedung itu sambil menyuarakan mahasiswa mendesak Rektor Hadi Sriwiyana segera turun dari jabatannya.     Sementara ketua yayasan Unikama Soenarto saat dimintai keterangan dalam aksi mahasiswa ini tidak mau berkomentar 'no comment" sembari mengela nafas panjang dengan lemas menyaksikan aksi mahasiswa yg tidak bisa dihalau lagi oleh penjagaan ketat Satpam kampus. Tututan mahasiswa yg disuarakan dalam aksinya setidaknya ada 20 poin permintaan diantaranya.
    Minimnya kesejahteraan dosen pengajar dan karyawan, minimnya fasilitas kampus, ketidaktransparan mengelola keuangan mahasiswa, biaya kuliah naik terus menerus serta menenggarai rektor hadi sriwiyana hanya memperkaya diri.
    Selain itu, Purek III Unikama C. Frisdiantara juga menambahkan kalau Hadi Sriwiyana sering diminta berdialog oleh mahasiswa, namun menolak permintaan mahasiswa dengan berbagai alasan dan menghindar sehingga para mahasiswa terus melakukan aksi penyegelan gedung Rektorat, kata Frisdiantara. (Onk)

ARSIP BERITA PILIHAN

  © JATIMNET Online ...Berita Investigasi.Wartawan . Jawa Timur

Ke : HALAMAN UTAMA